Bogor — Rektor Universitas Pertahanan Republik Indonesia (Unhan RI), Letnan Jenderal TNI (Purn.) Dr. Anton Nugroho, M.M.D.S., M.A., didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unhan RI, Ibu Yani Anton Nugroho, serta jajaran pejabat DWP Kementerian Pertahanan RI, menyambut langsung kehadiran Ibu Wakil Presiden RI Selvi Gibran Rakabuming selaku Pembina Solidaritas Perempuan untuk Indonesia Kabinet Merah Putih (SERUNI KMP). Kehadiran tersebut turut diikuti Ketua Bidang V SERUNI KMP “Indonesia Hijau”, Ibu Etty Sjafrie Sjamsoeddin, yang juga menjabat sebagai Penasihat I Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pertahanan RI, beserta rombongan pejabat inti dan anggota SERUNI KMP. Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat sinergi strategis menuju terwujudnya Generasi Emas Indonesia 2045 yang berkarakter, inovatif, dan berdaya saing global. Kegiatan berlangsung di Kampus Bela Negara Universitas Pertahanan RI, Sentul. (Rabu, 21/1).
Ibu Wakil Presiden RI Selvi Gibran Rakabuming selaku Pembina SERUNI KMP dalam pembekalannya kepada Kadet Mahasiswa Unhan RI menegaskan bahwa sejalan dengan visi Presiden RI, Jenderal TNI (Purn.) Prabowo Subianto, pertahanan negara tidak hanya dimaknai sebagai kekuatan militer, tetapi juga mencakup kepedulian terhadap lingkungan, keseimbangan ekosistem, serta penguatan kemandirian pangan nasional. Dalam pembekalan tersebut, Ibu Wakil Presiden RI menegaskan bahwa masa depan bangsa berada di tangan generasi muda yang bersemangat, inovatif, dan berjiwa pengabdian.
Ibu Wakil Presiden RI selaku pembina SERUNI KMP juga menekankan pentingnya keseimbangan antara prestasi akademik dan penguatan karakter kadet. Kehidupan berasrama dipandang sebagai ruang strategis pembentukan disiplin, tanggung jawab, toleransi, serta sikap saling menghargai sebagai fondasi dalam menyiapkan generasi muda yang tangguh dan berintegritas menuju Indonesia Emas 2045.
Sementara itu, Ketua Bidang V SERUNI KMP, Ibu Etty Sjafrie Sjamsoeddin, menegaskan komitmen SERUNI Kabinet Merah Putih dalam mendukung program pemerintah melalui penguatan Indonesia Hijau. Berbagai kegiatan seperti urban farming untuk kemandirian pangan, penanaman pohon, pemberdayaan UMKM, pelayanan kesehatan, serta renovasi fasilitas sosial dan pendidikan menjadi wujud pengabdian berkelanjutan sekaligus sarana pembelajaran sosial bagi kadet mahasiswa Unhan RI untuk menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat sejak dini.
Rektor Unhan RI dalam sambutannya menyampaikan komitmen Unhan RI sebagai institusi strategis dalam menyiapkan sumber daya manusia unggul yang berkarakter, berdaya saing, serta memiliki kepemimpinan yang kuat. Proses pendidikan di Unhan RI dilaksanakan melalui seleksi yang ketat, pembinaan berasrama, serta penguatan inovasi dan pengabdian kepada masyarakat, yang tercermin dari berbagai prestasi kadet di tingkat nasional dan internasional serta keterlibatan aktif dalam misi kemanusiaan dan penanggulangan bencana.
Pada kunjungan kerjanya di Universitas Pertahanan Republik Indonesia, Ibu Wakil Presiden RI Selvi Gibran Rakabuming bersama jajaran pejabat SERUNI Kabinet Merah Putih melaksanakan rangkaian kegiatan di lingkungan kampus. Agenda diawali dengan peninjauan pelaksanaan Kuliah Umum Hak Asasi Manusia (HAM) di Gedung Serba Guna, dilanjutkan dengan penanaman pohon di Kampus Bhinneka Tunggal Ika sebagai simbol komitmen terhadap ketahanan lingkungan. Rangkaian kegiatan berlanjut dengan peninjauan program Urban Farming Unhan RI, penyaksian Display Drumband Kadet Mahasiswa Unhan RI “Canka Praditya Wiratama” dan Bagpipe Kadet Mahasiswa Unhan RI di Plaza Kampus Bhinneka Tunggal Ika, serta peninjauan layanan sosial berupa donor darah, pengobatan gratis, dan posyandu. Kunjungan kerja tersebut ditutup dengan kunjungan ke stan UMKM binaan dan makan siang bersama Kadet Mahasiswa Unhan RI yang diiringi Orkestra Kadet Unhan RI.
Melalui kegiatan ini, Unhan RI bersama SERUNI Kabinet Merah Putih menegaskan komitmen kolaboratif dalam penguatan karakter, ketahanan lingkungan, kemandirian pangan, serta peran strategis perempuan sebagai bagian dari ketahanan nasional menuju Indonesia Emas 2045.
(Humas Unhan RI)
Peliputan: Agus N., Irfan, Dwiki
Reporter: Agus N.
Editor: M. Taher










